Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2025

Jumat Berkah,Polresta Banyuwangi Berbagi Nasi Kotak untuk Warga Masyarakat

Gambar
   BANYUWANGI –  Dalam rangka memperkuat kepedulian sosial dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Satuan Binmas Polresta Banyuwangi menggelar kegiatan jumat berkah pada Jumat (31/1/2025).  Kegiatan ini berlangsung di wilayah Kecamatan Kota Banyuwangi dengan sasaran kelompok rentan dan masyarakat kurang mampu. Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra,S.I.K. M.Si., M.H., mengatakan bahwa kegiatan Jumat berkah ini adalah bagian dari upaya Polresta Banyuwangi Polda Jatim untuk memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) sambil berbagi. "Jadi sambil kita sampaikan himbauan kamtibmas, sekaligus berbagi nasi kotak kepada warga yang beraktifitas di jalan seperti abang becak, ojol dan juga petugas kebersihan," ujar Kombes Pol Rama. Adapun nasi kotak itu lanjut Kombes Pol Rama, hasil dari iuran sedekah para anggota Polresta Banyuwangi Polda Jatim yang dikumpulkan.  "Jumat Berkah ini merupakan wujud kepedulian kami terhadap masyarakat yang memb...

Polres Ngawi Amankan Tersangka Curanmor Modus Badut Keliling

Gambar
   NGAWI –  Polres Ngawi Polda Jatim berhasil menangkap pelaku pencurian kendaraan sepeda motor dengan modus operandi unik, yaitu menyaru sebagai badut keliling. Pelaku berinisial S bin PS (alm), berusia 49 tahun warga Kecamatan Krandegan Kab. Grobogan, Jawa Tengah. Ia ditangkap setelah melakukan aksi pencurian di Desa Sukowiyono, Kecamatan Padas, Kabupaten Ngawi Jawa Timur. Hal tersebut seperti disampaikan oleh Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto kepada media di Polres Ngawi Polda Jatim, Sabtu (01/2/25). Peristiwa tersebut terjadi pada Senin, 9 Desember 2024, sekitar pukul 16.00 WIB.  "Pelaku mencuri sepeda motor Yamaha Jupiter Z dengan nomor polisi AE 3407 JL yang diparkir di pinggir jalan area persawahan," kata AKBP Dwi Sumrahadi. Saat pemilik kendaraan mendengar suara motor dinyalakan, pemilik melihat pelaku membawa kabur motor tersebut.  Pemilik dan warga sekitar segera mengejar pelaku hingga berhasil menangkapnya dan menyerahkannya ke Polsek Padas ...

Polres Situbondo Tingkatkan Pengamanan Wisata Pantai Pada Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek

Gambar
   SITUBONDO –  Polres Situbondo Polda Jatim dan Polsek jajarannya  all out mengamankan libur panjang dalam rangka peringatan Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek mulai Sabtu 26 Januari hingga Rabu 29 Januari 2025 di wilayah kabupaten Situbondo. Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan, S.I.K., M.I.K. melalui Kasihumas AKP Achmad Soetrisno mengatakan, momentum libur panjang tersebut diprediksi akan dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berekreasi dan berkunjung ke sejumlah kawasan wisata pantai. Pada momen tersebut juga diperkirakan akan meningkatkan aktivitas masyarakat, baik di jalan raya maupun di objek wisata.   Oleh karena itu, Polres Situbondo Polda Jatim dan Polsek jajaran melaksanakan patroli dan pengamanan untuk memastikan keamanan, kenyamanan masyarakat selama periode tersebut. Untuk mengantisipasi hal ini, Polres Situbondo telah menyiapkan pengamanan dan patroli demi kelancaran mobilitas masyarakat. " Sejak Sabtu tanggal 25 sampai hari ini, personel Polres...

Polri Bongkar Strategi Murahan KKB Mengedit Video Untuk Provokasi dan Fitnah

Gambar
  Papua - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menegaskan bahwa Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) terus menyebarkan informasi palsu atau hoax demi menarik perhatian publik. Salah satu bentuk propaganda yang dilakukan adalah membawa warga negara asing (WNA) untuk membuat video dokumenter palsu yang kemudian disebarkan melalui media sosial. Hal ini disampaikan oleh Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz-2025, Brigjen Pol Faizal Ramadhani, sebagai tanggapan atas beredarnya video hoax yang menuduh TNI-Polri melakukan pengeboman hingga menyebabkan kebakaran sejumlah bangunan. “Video yang beredar tersebut sebenarnya adalah dokumentasi kebakaran Puskesmas di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, pada tahun 2021. Kebakaran itu dilakukan oleh KKB, tetapi videonya telah diedit dan dinarasikan seolah-olah akibat bom yang dijatuhkan oleh TNI-Polri,” ujar Brigjen Pol Faizal. KKB juga mencoba membangun narasi bahwa mereka melawan pemerintah menggunakan alat perang tradisional. Namun, fak...

Harkamtibmas Polresta Banyuwangi Sambang Warga Gelorakan Mayur Kamtibmas

Gambar
  BANYUWANGI  – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Sat Binmas Polresta Banyuwangi Polda Jatim bersama dengan Polsek Glagah melaksanakan sambang warga. Kegiatan ini rutin dilaksanakan untuk berinteraksi langsung dengan warga masyarakat dalam menyampaikan himbauan Kamtibmas. Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra melalui Kasat Binmas Polresta Banyuwangi, Kompol Toni Irawan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program Polri Presisi untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.  Ada yang berbeda pada pelaksanaan sambang warga untuk memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) kali ini. Mobil dinas operasional Satbinmas Polres Jember Polda Jatim itu tampak dipenuhi sayur mayur seperti layaknya mobil pedagang sayur keliling. "Sayuran ini kami bagikan untuk warga masyarakat secara gratis mas, bukan dijual," kata Kompol Toni Irawan yang dikerubuti warga yang mayoritas kaum emak - emak, Jumat (24/1/25...

Polres Jember Berbagi Makanan Bergizi di Jumat Berkah Pelajar Jadi Sumringah

Gambar
  JEMBER  - Kegiatan Jumat Berkah Polres Jember Polda Jatim yang rutin dilaksanakan secara berkala kembali digelar dengan mengunjungi siswa SMP dan TK Miftahul Huda  di Desa Jatiroto Kecamatan Sumberbaru  Kabupaten Jember. Kali ini kegiatan sosial tersebut diisi dengan berbagi makan bergizi kepada para pelajar di sekolah tersebut. Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi melalui Kasat Binmas Polres Jember AKP Agus Yudi S mengatakan pembagian makanan bergizi gratis ini juga sebagai upaya Polres Jember Polda Jatim turut serta mensukseskan program Asta Cita Presiden RI  Prabowo Subianto. Didampingi Kapolsek Sumberbaru, Iptu Agus Senja Afandi, personel Satbinmas Polres Jember Polda Jatim itu membagikan sarapan bergizi dengan tambahan susu dan buah-buahan untuk para pelajar. "Kegiatan Jumat Berkah ini kami laksanakan rutin dan berkala di masing - masing satuan fungsi yang ada di Polres Jember dan jajarannya," kata AKP Agus, Jumat (24/1/25). Selain itu lanjut AKP A...

Polres Situbondo Kembali Raih Penghargaan Kinerja IKPA Terbaik dari KPPN

Gambar
  SITUBONDO  – Polres Situbondo Polda Jatim kembali meraih  penghargaan sebagai peringkat ke Satu,  Kinerja IKPA Terbaik Satker di wilayah Kabupaten Situbondo kategori pagu anggaran diatas 5 Miliar rupiah. Penghargaan ini diberikan oleh Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bondowoso dalam acara FGD evaluasi pelaksanaan angggaran satuan kerja tahun 2024, arah kebijakan Pemerintah dan pemberian penghargaan kepada Satker lingkup KPPN Bondowoso. Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan, S.I.K., M.I.K. menerima penghargaan Kinerja IKPA Terbaik tersebut secara langsung yang diserahkan oleh Kepala KPPN Bondowoso A. Budi   Dayantoro bertempat di aula kantor KPPN Bondowoso, Kamis(23/1/2025). Kepala KPPN Bondowoso A. Budi Dayantoro menyampaikan, bahwa penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap satuan kerja yang menunjukkan kinerja anggaran terbaik dalam pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). "Ini sebagai bentuk apresiasi atas kiner...

Polda Jatim Berhasil Ungkap Jaringan Curanmor Lintas Kota, Amankan 134 Ranmor

Gambar
SURABAYA - Polda Jawa Timur (Jatim) dan seluruh jajaran satuan wilayah (Polres/ta/tabes) berhasil mengungkap jaringan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) sebanyak 157 kasus sepanjang Januari 2025. Hal itu disampaikan oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat ( Kabidhumas) Polda Jatim,Kombes Pol Dirmanto saat konferensi pers di halaman Gedung Ditreskrimum Polda Jatim, Jumat (24/1/25). Kombes Pol Dirmanto mengatakan, dari pengungkapan itu Polda Jawa Timur juga berhasil mengamankan 142 orang tersangka dan barang bukti 134 kendaraan bermotor jenis roda dua dan roda empat. "Pengungkapan ini dalam kurun waktu lebih kurang Tiga Minggu di Bulan Januari 2025," kata Kombes Pol Dirmanto. Pada kesempatan yang sama, Direktur Reses Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jatim, Kombes Pol Farman mengatakan, pelaku yang berhasil diamankan ini merupakan hasil dalam kurun waktu 23 hari, mulai dari 1 Januari sampai dengan 23 Januari 2025.  Kombes Pol Farman mengatakan rincian dari hasil ungkap ka...

Sinergitas Polisi dan TNI Tanggap Bencana Sigap Bantu Warga Terdampak Banjir di Ngawi

Gambar
  NGAWI , Hujan di wilayah Kabupaten Ngawi Jawa Timur  yang merata sepanjang hari  membuat beberapa desa mengalami genangan air. Polres Ngawi Polda Jatim bersama instansi terkait bergerak cepat, mengevakuasi warga yang terdampak. Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto mengatakan, dengan berkolaborasi bersama TNI, Kesehatan, BPBD dan Dinsos Kab. Ngawi, pihaknya juga mendirikan beberapa posko tanggap bencana di wilayah yang terdampak banjir. "Saat ini sudah didirikan posko tanggap bencana di beberapa desa untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir," tutur AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto kepada media, Rabu (22/1/2025). AKBP Dwi Sumrahadi juga mengatakan untuk antisipasi bencana hidrometeorologi, Polres Ngawi Polda Jatim juga telah menyiapakan personel siaga bencana. "Mitigasi sudah kami laksanakan, wilayah yang rawan bencana sudah kami petakan termasuk pola - pola penyelamatan warga bila terjadi bencana," jelas AKBP Dwi Sumrahadi. Di Posko tanggap bencana, Polre...

Pelaku Curanmor Ditangkap, Kapolres Ponorogo Kembalikan Motor Milik Korban

Gambar
  PONOROGO  – Wajah bahagia terpancar dari Novia Martin Natusholeha, warga Desa Lembah, Kecamatan Babadan, saat menerima kembali sepeda motor Honda Beat merah miliknya yang hilang dicuri.  Motor keluaran tahun 2017 itu dikembalikan langsung oleh Kapolres Ponorogo, AKBP Andin Wisnu Sudibyo, di Mapolres Ponorogo, Selasa (21/1/2025).   Ia juga mengaku sangat berterima kasih atas kerja keras Polres Ponorogo Polda Jatim yang merespons laporan saya dengan cepat.  "Terimaksih sekali, pelaku sudah ditangkap, dan motor saya langsung dikembalikan, Sekali lagi terima kasih," ungkap Novia, Kamis (23/1).  Keberhasilan ini merupakan hasil kerja tim Satreskrim Polres Ponorogo Polda Jatim yang mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dengan pemberatan.  Pelaku, berinisial TOM (28), warga Desa Lembah, Kecamatan Babadan, berhasil diamankan bersama sejumlah barang bukti.   Kapolres Ponorogo AKBP Andin Wisnu Sudibyo menyatakan bahwa setelah ...

Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89

Gambar
    Jakarta. Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri kembali menyita aset dari para tersangka penipuan dan penggelapan, serta TPPU kasus Net89. Terakhir, penyitaan telah dilakukan terhadap properti milik tersangka senilai Rp1,5 T. Dirtipideksus Bareskrim Polri Brigjen. Pol. Helfi Assegaf menyatakan, kali ini penyidik menyita 11 mobil mewah, mulai dari Porsche Carerra S; Mobil BMW X7; Mobil BMW X5; Mobil BMW Seri 5; Mobil BMW Seri 3; Mobil Tesla Model 3; Mobil Lexus RX370; Mobil Mazda CX5; Mobil Renault; Mobil Peugeot 3008; dan Mobil Honda Mobilio. “Senilai kurang lebih Rp15 miliar,” ungkap Brigjen. Pol. Helfi dalam konferensi pers di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Rabu (22/1/25). Ia menjelaskan, penyitaan juga dilakukan terhadap uang tunai dalam bentuk rupiah senilai Rp52,5 miliar. Useluruh barang bukti tersebut, ungkap Direktur, akan diputuskan dalam persidangan untuk selanjutnya dipertimbangkan dikembalikan kepada para...

Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani

Gambar
    Puncak Jaya, Mulia 22 Januari 2025- Jenazah Bripka (Anumerta) Ronald M. Enok, anggota Polres Puncak Jaya yang gugur dalam tugas, telah diterbangkan dari Kabupaten Puncak Jaya ke Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura, pada Rabu, 22 Januari 2025. Prosesi penghormatan terakhir dilakukan di Mako Polres Puncak Jaya. Bripka Anumerta Ronald M. Enok gugur dalam tugas pada Selasa, 21 Januari 2025, di Kampung Lima-Lima, Distrik Pagaleme, Kabupaten Puncak Jaya. Insiden tersebut terjadi akibat serangan Kelompok KKB pimpinan Bumiwalo Telenggen. Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz-2025, Brigjen Pol Faizal Ramadhani, mengungkapkan bahwa prosesi pengantaran jenazah dimulai pada pukul 07.00 WIT di Mako Polres Puncak Jaya. Selanjutnya, jenazah diberangkatkan dari Bandara Mulia menuju Bandara Sentani untuk kemudian diantar ke rumah duka di Kompleks Jalan Pandang Pasir, Sentani, Kabupaten Jayapura.   Kapolres Puncak Jaya, AKBP Kuswara, S.H., S.I.K., M.H., memimpin langsung up...

Kementan RI Apresiasi Polda Jatim atas Inovasi Polres Blitar Ciptakan Benih Jagung Bhayangkara

Gambar
BLITAR JATIM — Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman mengapresiasi Polda Jawa Timur atas inovasi  jajaran Polres Blitar yang menggerakan budidaya benih jagung super yang dinamakan Benih Hibrida Jenis TKS 234 dengan Merk Bhayangkara. "Pak Kapolri, ini pak Kapolda Jatim luar biasa dalam mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional melalui Budidaya Benih Jagung yang berkualitas tinggi," ujar Andi Amran Sulaiman melalui zoom saat gerakan penanaman jagung 1 Juta hektar serentak, Selasa (21/1). Menteri Pertanian juga menyampaikan terimakasih kepada Polda Jawa Timur yang telah menggelorakan swasembada pangan demi terwujudnya program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto. "Atas nama petani seluruh Indonesia, saya sampaikan terimakasih kepada Polda Jatim yang sudah bersinergi dan turut serta berkomitmen mewujudkan ketahanan pangan nasional,"ujar Andi Amran Sulaiman. Ia juga mengatakan, Kementerian Pertanian Republik Indonesia (Kementan RI) akan membeli semua benih jagun...

Polres Pasuruan Berhasil Amankan Tersangka Begal Motor di Winongan

Gambar
    PASURUAN – Satreskrim Polres Pasuruan Polda Jatim berhasil menangkap terduga pelaku utama tindak pidana pencurian dengan kekerasan (curas) di Dusun Umbulan Kidul, Desa Umbulan, Kecamatan Winongan. Pelaku berinisial MH (28), warga Desa Petung, Kecamatan Pasrepan, berhasil dibekuk pada Senin dini hari (20/1/2025). Kapolres Pasuruan, AKBP Jazuli Dani Iriawan melalui Kasatreskrim Polres Pasuruan, AKP Achmad Doni Meidianto, menjelaskan bahwa kejadian curas ini terjadi pada Sabtu (18/1/2025). "Saat itu, korban yang tengah mengendarai sepeda motor bersama istrinya dihadang oleh pelaku MH dan dua rekannya," kata AKP Achmad Doni Meidianto, Selasa (21/1). Salah satu pelaku langsung membacok korban hingga terjatuh, lalu pelaku mengambil sepeda motor korban dan melarikan diri. Korban mengalami luka akibat serangan tersebut dan segera dilarikan ke Puskesmas Winongan untuk mendapatkan perawatan. Kerugian korban diperkirakan mencapai Rp12 juta, termasuk sepeda motor Honda Scoopy...

Polrestabes Surabaya Amankan 4 Pelaku Debt Collector, yang Aniaya Pengacara

Gambar
SURABAYA  - Polrestabes Surabaya Polda Jatim akhirnya menangkap terduga pelaku aksi kekerasan yang melibatkan sekelompok debt collector (DC) terhadap seorang pengacara di sebuah depot nasi goreng di kawasan Griya Kebraon Karang Pilang Surabaya, pada Senin (13/1/2025). Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Luthfie Sulistiawan mengungkapkan kejadian tersebut bermula saat korban, Tjetjep Mohammad Yasien alias Gus Yasien (57), seorang advokat yang sedang menangani kasus tunggakan kartu kredit kliennya. Saat itulah korban mengalami serangan fisik oleh para debt collector brutal hingga mengalami luka serius. "Sekitar pukul 19.00 WIB, korban bersama rekannya, Ahmad Fahmi Ardiyansyah, SH, yang merupakan kuasa hukum Abdul Proko Santoso, pemilik depot nasi goreng baru saja memasuki lokasi untuk membeli makanan," kata Kombes Pol Luthfie," Selasa (21/1). Tanpa diduga, korban langsung dihampiri oleh seorang pria bernama Nikson Brillyan Maskikit (32), yang diketahui sebagai koordinator pe...

Kapolda Jatim dan Pj.Gubernur Tanam Jagung Serentak 1 Juta Hektar di Blitar Untuk Ketahanan Pangan Nasional

Gambar
BLITAR - Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs. Imam Sugianto,M.Si bersama Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono melaksanakan penanaman jagung serentak 1 juta hektare di Kabupaten Blitar, Selasa (21/1/2025). Penanaman jagung serentak untuk mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto itu dilakukan di lahan milik Polres Blitar jajaran Polda Jatim di Kecamatan Talun, Kabupaten Blitar. Dalam kegiatan itu, Kapolda Jatim bersama Pj Gubernur serta sejumlah pejabat utama Polda Jatim, Pemprov Jatim, dan Pemkab Blitar secara simbolis melakukan penanaman jagung. Mereka menanam benih jagung menggunakan alat mesin pertanian. "Benih jagung yang kami tanam merknya Bhayangkara," ujar Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono. Setelah melakukan penanaman jagung, Kapolda dan Pj Gubernur melaksanakan launching benih jagung Bhayangkara dan melakukan zoom meeting dengan Mabes Polri di Polres Blitar Polda Jatim. "Kami juga berharap kegiatan ini, dari awal hingga akhir, membawa ke...

Gerakan 1 Juta Hektare Jagung: Sinergi Polri dan Kementrian Pertanian Wujudkan Swasembada Pangan 2025

Gambar
    Subang, Dalam upaya mendukung program swasembada pangan nasional yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia, Kapolri bersama Menteri Pertanian melaksanakan kunjungan kerja sekaligus meluncurkan kegiatan penanaman jagung serentak  1 juta hektare. Acara ini berlangsung di Desa Karang Mukti, Kecamatan Cipendeuy, Kabupaten Subang, Jawa Barat, dari pukul 09.00 hingga 11.30 WIB. Turut hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah pejabat tinggi, di antaranya Irwasum Polri, Kadiv Humas Polri, Kadiv TIK Polri beserta jajaran, Sekjen dan Irjen Kementerian Pertanian, Kapolda Jawa Barat, Pj Gubernur Jawa Barat, Bupati Subang, Bupati Purwakarta, kepala dinas terkait beserta forkopimda daerah Jawa Barat. Acara ini dimulai dengan paparan oleh Ketua Gugus Tugas Ketahanan Pangan, Komjen Pol Prof. Dr. Dedy Prasetyo, yang menekankan pentingnya sinergi lintas sektor dalam mencapai target swasembada jagung. Dilanjutkan dengan dialog interaktif yang melibatkan Kapolri, Menteri Pe...

Polri Targetkan Penanaman Satu Juta Hektare Jagung untuk Dukung Swasembada Pangan

Gambar
  Subang , Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) berkomitmen mendukung program swasembada pangan yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia dengan menargetkan penanaman satu juta hektare jagung dalam satu tahun. Program ini menjadi langkah nyata Polri dalam mendorong ketahanan pangan nasional sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi di pedesaan. Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., menyampaikan bahwa Polri telah memasuki kuartal pertama pelaksanaan program ini dengan target penanaman 300 ribu hektare lahan jagung. "Harapan kami, hingga kuartal keempat nanti, target satu juta hektare lahan jagung benar-benar bisa tercapai," ujar Jenderal Listyo dalam sebuah kesempatan bersama Menteri Pertanian RI dan pejabat daerah lainnya, Selasa (21/1). Kapolri juga menyoroti inovasi-inovasi yang dilakukan para petani di beberapa wilayah, termasuk Jawa Timur yang berhasil meningkatkan hasil panen jagun...

Kapolda Jatim dan Pj.Gubernur Launching Benih Jagung Merk Bhayangkara di Blitar

Gambar
      BLITAR  - Dalam upaya mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan nasional, Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs. Imam Sugianto,M.Si bersama Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono melaksanakan penanaman jagung serentak 1 Juta hektare di Kabupaten Blitar, Selasa (21/1/2025). Pada kesempatan itu, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto bersama PJ Gubernur Jawa Timur Adhi Karyono melaunching benih jagung Merk Bhayangkara. Penanaman jagung merk Bhayangkara juga diikuti sejumlah pejabat utama Polda Jatim, Pemprov Jatim, dan Pemkab Blitar serta seluruh Polres jajaran Polda Jatim. Penanaman jagung serentak 1 juta hektar ini secara nasional dipandu oleh Menteri Pertanian dan Kapolri dari Subang, Jawa Barat. Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto mengatakan, benih Jagung Bhayangkara, yang ditanam kali ini adalah inisiasi dari Polres Blitar. "Benih jagung merk Bhayangkara ini adalah inisiasi dari Polres Blitar," ungkap Irjen Imam Sugianto di B...

Polres Ponorogo Ungkap Kasus Curanmor, Tersangka Residivis Diamankan

Gambar
  PONOROGO - Satreskrim Polres Ponorogo Polda Jatim berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dengan pemberatan yang melibatkan seorang residivis. Pelaku berinisial TOM (28), warga Desa Lembah, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo, kini telah diamankan bersama barang bukti berupa sepeda motor Honda Beat, STNK, dan kwitansi penjualan. Aksi pencurian terjadi pada Minggu, 22 Desember 2024, di sebuah rumah yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP). Korban, yang memarkir sepeda motornya di dalam rumah dan meninggalkan kunci di dekat televisi, baru menyadari adanya pencurian keesokan paginya, Senin, 23 Desember 2024. Selain sepeda motor, pelaku juga mengambil uang tunai sebesar Rp 600.000 dan sebuah ponsel. Kapolres Ponorogo AKBP Andin Wisnu Sudibyo menjelaskan bahwa pelaku memasuki rumah korban dengan memanjat tembok belakang dan masuk melalui jendela. Setelah mengambil barang-barang korban, pelaku melarikan diri melalui pintu depan. "Sepeda motor ...

Polres Trenggalek Gelar Edukasi Internet Sehat dan Bahaya Judol Bagi Pelajar

Gambar
  TRENGGALEK – Perkembangan teknologi informasi yang demikian pesat, telah membawa pengaruh terhadap pola berpikir dan gaya komunikasi manusia. Satu sisi, kehadiran teknologi ini memberikan sejumlah kemudahan, tetapi pada sisi yang lain juga membawa dampak negatif. Hal tersebut seperti diungkapkan Kapolres Trenggalek Polda Jatim, AKBP Indra Ranu Dikarta, S.I.K., M.Si, melalui Kapolsek Bendungan Iptu Suswanto, S.H. saat menjadi pembina upacara di salah satu sekolah tepatnya SMA Negeri 1 Bendungan. Senin, (20/1). Dihadapan ratusan siswa-siswi, Iptu Suswanto mengatakan, saat ini internet seolah menjadi kebutuhan, hampir semua siswa telah memiliki gawai dimana lengkap dengan fasilitas yang dapat digunakan untuk mengakses internet. “Tren hari ini adalah soal penggunaan media sosial yang berlebihan hingga mengganggu waktu belajar," ungkapnya. Iptu Suswanto menyebut, media sosial bisa dimanfaatkan sebagai salah satu sarana mencari sumber belajar tetapi bisa juga digunakan seba...

Polda Jatim Gelar Malam Anugerah Festival Film Pendek Kampanye Anti Judol

Gambar
  SURABAYA -  Semangat memberantas judi online (Judol) sebagai bagian upaya Polda Jawa Timur mewujudkan program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, kembali digelorakan melalui ajang lomba video pendek bertema: "Bahaya Judi Online". Lomba tersebut digelar mulai dari seleksi video pada 6 -10 Januari 2025, hingga pengumuman pemenang pada 13 Januari 2025 dan pemberian hadiah pemenang pada malam Anugerah Festival Film Pendek Kapolda Jatim, di Auditorium Graha Wiyata, Universitas 17 Agustus Surabaya, Senin (20/1/25). Dengan menggandeng Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, lomba ini menyikapi fenomena maraknya judi online (Judol) di tengah masyarakat. Direktur Reserse Siber Polda Jawa Timur Kombes Pol. R. Bagoes Wibisono H. K., S.I.K., M.Si mengatakan Lomba ini juga menjadi wadah bagi generasi muda untuk berkreasi dalam menyampaikan pesan edukatif dan mendorong kesadaran akan dampak buruk judi online yang kian mengkhawatirkan. "Festival film pendek ...

Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional

Gambar
   Jakarta  - Dalam konferensi pers di Mabes Polri, Direktur Tindak Pidana Siber (Dirtipidsiber) Bareskrim Polri, Brigjen Himawan Bayu Aji, mengungkapkan hasil kerja keras dalam pemberantasan judi online. Polri berhasil membongkar tiga kasus besar yang melibatkan situs judi daring dengan total aset yang disita mencapai Rp61 miliar. Ketiga situs tersebut adalah H5GF777, RGO Casino, dan Agen 138, yang beroperasi secara nasional dan internasional. Menurut Brigjen Himawan, operasi ini merupakan hasil kolaborasi lintas lembaga dalam Desk Pemberantasan Judi Online yang dibentuk atas instruksi Presiden Prabowo Subianto.  "Upaya ini adalah bentuk komitmen nyata pemerintah dalam memerangi judi online yang merugikan masyarakat. Kita terus bersinergi dengan berbagai pihak untuk menindak tegas pelaku dan memutus rantai kejahatan ini," ujar Brigjen Himawan. Kasus Pertama: Situs H5GF777 Dalam kasus ini, polisi menetapkan dua tersangka, MIA dan AL, yang diduga sebagai pengelola sit...

Polres Probolinggo Patroli KRYD Cegah Tindak Kriminal Jalanan

Gambar
   PROBOLINGGO - Dalam rangka mengantisipasi kejahatan begal dan balap liar, Polres Probolinggo Polda Jatim menggelar Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD). Kegiatan patroli ini juga dilaksanakan oleh seluruh Polsek yang ada di jajaran Polres Probolinggo Polda Jatim, termasuk Polsek Gending yang menyasar lokasi rawan kejahatan jalanan. Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana melalui Kapolsek Gending AKP Sugeng Harianto mengatakan bahwa kegiatan patroli dilaksanakan untuk mengantisipasi kejahatan pada malam hari.  "Jalanan yang sepi serta minim penerangan, seringkali menjadi spot andalan bagi para pelaku kejahatan," kata AKP Sugeng Harianto, Minggu (19/1). Oleh karena itu lanjut AKP Sugeng Harianto, sesuai perintah Kapolres Probolinggo pihaknya mengoptimalkan patroli KRYD laksanakan patroli KRYD. Ia menghimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati saat melewati jalanan yang gelap dan sepi.  Sebab, ketika terjadi aksi pembegalan, susah untuk mencari perto...

Awali Tugas Kapolres Jombang Sowan Kiai Ponpes Tebuireng

Gambar
  JOMBANG  - Kapolres Jombang AKBP Ardi Kurniawan, S.H., S.I.K., CPHR didampingi Pejabat utama dan Kapolsek Diwek, berkunjung atau sowan para Kiai Pondok Pesantren (Ponpes). Selain menjalin silaturahmi, kegiatan tersebut juga untuk menjalin kemitraan dengan tokoh agama demi memperkuat kamtibmas di wilayah hukum Polres Jombang Polda Jatim. Tokoh agama yang dikunjungi kali ini adalah Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng KH. Abdul Hakim Mahfudz atau Gus Kikin.  Pertemuan dengan Gus Kikin diawali dengan perkenalan AKBP Ardi Kurniawan sebagai Kapolres Jombang yang baru. Pada momen silaturahmi itu, AKBP Ardi Kurniawan meminta doa restu agar bisa menjalankan tugas dengan baik di Kota Santri. Suasana kekeluargaan pun terjalin pada pertemuan tersebut. "Kami sowan ke Pondok Pesantren Tebuireng ini, tentu pertama untuk memperkenalkan diri sebagai Kapolres yang baru bertugas di Jombang dan mohon Doa restu agar dalam melaksanakan tugas diberikan kelancaran," ujarnya, Jum’at (17/01/2025...

Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo

Gambar
   Papua  – Seorang anggota Polri yang bertugas dalam Operasi Damai Cartenz menjadi korban penembakan saat melaksanakan patroli rutin di wilayah Kabupaten Yalimo, Papua. Korban, Briptu Iqbal Anwar Arif, mengalami luka tembak di bagian leher dan telah dinyatakan gugur dalam tugas. Jenazahnya saat ini sudah diterbangkan ke Jakarta untuk dimakamkan setelah menerima kenaikan pangkat menjadi Brigpol Anumerta. Peristiwa terjadi Jum'at sekitar pukul 16.30 WIT di sekitar PT. AMO. Tim patroli, yang menggunakan dua kendaraan, sedang melintas di sebuah tanjakan ketika menemukan papan kayu melintang di jalan. Saat kendaraan pertama berhenti untuk memeriksa, tembakan tiba-tiba datang dari sisi kanan tebing. Salah satu peluru mengenai Briptu Iqbal, yang langsung dilarikan untuk mendapatkan pertolongan. Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz, Brigjen Pol Faizal Rahmadani menjelaskan bahwa pasca insiden, seluruh personel di lapangan telah diperintahkan untuk meningkatkan kewaspadaan. Polri ...

Polisi Berhasil Ungkap Jaringan Curanmor di Jember Empat Pelaku dan Penadah Diamankan 15 unit Motor Disita

Gambar
   JEMBER – Kepolisian Resor (Polres) Jember Polda Jawa Timur berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang meresahkan masyarakat.  Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi, didampingi Kasat Reskrim AKP Angga Riatma dan Kasihumas Iptu Siswanto, menjelaskan hasil pengungkapan kasus yang dilakukan sepanjang Desember 2024 hingga Januari 2025. AKBP Bayu Pratama Gubunagi mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengamankan Empat pelaku berdasarkan Empat laporan Polisi (LP). Laporan tersebut masing-masing Dua laporan di Polsek Jenggawah dan Polsek Puger, serta Dua lainnya di Polres Jember.  "Dari hasil penyelidikan, kami menangkap Empat pelaku berinisial SA dan MGE, bertindak sebagai eksekutor, sementara dua lainnya, berinisial EW dan AR alias Kentus, berperan sebagai penadah," jelas AKBP Bayu Pratama, Jumat (17/1/25). Dari hasil pengembangan kasus, diketahui bahwa Dua eksekutor utama telah beraksi di sedikitnya 37 tempat kejadian perkara (TKP).  ...

Mayur Kamtibmas Polresta Banyuwangi Kembali Masuk Desa, Warga Sambut Gembira

Gambar
   BANYUWANGI  -   Sat Binmas Polresta Banyuwangi Polda Jatim dan jajarannya terus menggelorakan swasembada pangan dalam mewujudkan salah satu program Astacita untuk ketahanan pangan Nasional. Kali ini, Sat Binmas menunjukkan kepeduliannya terhadap sektor pertanian dengan memberikan bantuan sayur mayur di Balai Desa Grogol  Kecamatan Giri  Banyuwangi Kegiatan bagi-bagi sayur gratis   tersebut diserahkan langsung kepada warga masyarakat secara langsung dengan  mengunakan kendaraan dinas Sat Binmas Polresta Banyuwangi. Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra,S.I.K.  M.Si., M.H  menyampaikan bahwa kegiatan  ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk mendukung ketahanan pangan di tengah tantangan global yang memengaruhi ketersediaan bahan pangan.  “Kami berharap bantuan ini untuk  menjaga ketahanan pangan di wilayah Giri ,” ujarnya  Jumat (17/1/2025). Setelah prosesi penyerahan bantuan, anggota S...

Polrestabes Surabaya Berhasil Tangkap 32 Pelaku Curanmor di 62 TKP dalam Sebulan

Gambar
  SURABAYA -  Polrestabes Surabaya Polda Jatim menunjukkan komitmen kuatnya dalam memberantas kejahatan. Kali ini dibuktikan dengan menangkap 32 pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dalam kurun waktu Satu bulan di 62 Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Luthfie Sulistiawan menjelaskan bahwa pihaknya telah membentuk tim khusus yang berfokus pada pengungkapan kasus curanmor. "Kami tidak akan berhenti mengejar pelaku-pelaku ini, karena telah membuat warga Surabaya resah, dan kami pastikan tidak ada toleransi untuk tindakan kriminal," tegas Kombes Pol Luthfie Sulistiawan, Jumat (17/1/25). Kapolrestabes Surabaya mengatakan, para pelaku curanmor menggunakan berbagai modus operandi mulai dari kunci palsu hingga mencuri motor yang stangnya tidak terkunci.  Bahkan, beberapa pelaku beraksi dengan cara sederhana mendorong motor bersama rekannya.  "Ada 10 kasus di mana kunci motor masih tertinggal di kendaraan. Ini menjadi catatan penting ba...

Kejurprov Bola Voli U -15 se Jatim di GOR Delta Selesai Digelar, Berikut Pemenangnya

Gambar
   SIDOARJO -  Turnament Bola Voli dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) antar klub U-15 se-Jawa Timur di GOR Delta, Sidoarjo Jawa Timur, resmi ditutup, Jumat (17/1). Sebagai laga penutupan mempertemukan klub Putra Kelud dari Kabupaten Kediri dengan Dynamic dari Kota Blitar dimenangkan Dynamic dari Blitar untuk putra. Sebelumnya, juga digelar final putri Petrokimia Gresik dan Angkasa Tulungagung yang dimenangkan oleh Petrokimia Gresik sebagai juara I club putri. Piala juara I klub Putri diserahkan oleh Ketua Umum Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Pengprov Jawa Timur, Irjen. Pol. Imam Sugianto M.Si. Untuk juara I putra diserahkan oleh plt Bupati Sidoarjo, Subandi.  "Kami berharap lewat kejuaraan ini bisa memunculkan bibit-bibit muda bola voli nasional maupun internasional, " kata Plt Bupati Sidoarjo Subandi.  Adapun urutan pemenang dalam laga ini adalah juara I putra diraih Dynamic Kota Blitar, juara II Putra oleh Kelud Kabupaten Kediri, juara III oleh...