Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2023

Libur Lebaran, Polisi Banyuwangi Siaga di Tempat Wisata Jamin Aman dan Nyaman Warga

Gambar
   Banyuwangi :  Hari Raya Idulfitri identik dengan piknik. Masyarakat memiliki waktu luang untuk menikmati kebersamaan dan kegembiraan bersama keluarga. Sudah menjadi kelaziman, tempat wisata menjadi ramai pengunjung lebih dari biasanya. Di tengah keramaian itulah biasanya kriminalitas mengintai, seperti pencurian. Karena itu, Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa menyampaikan bahwa pihaknya menyiapkan langkah antisipasi, dengan menyiagakan anggotanya. "Selian mengamankan arus mudik dan arus balik, kami juga intruksikan anggota Satpamobvit untuk siaga melakukan pengamanan di tempat-tempat wisata. Kami lakukan itu selama libur lebaran,” ujar Kapolresta Banyuwangi, pada Sabtu (29/04/2023) Mayoritas tempat wisata Kabupaten Banyuwangi berada di wilayah sekitar pantai. Karena itu, di sana sudah ada banyak pos pengamanan. “Bahkan untuk pengamanan di wilayah pantai itu ada dua pos utama, selain Posko lainnya. Anggota kami akan terus melakukan patroli ke tempat-te...

Walikota Blitar Apresiasi Program Balik Mudik Gratis Polda Jatim

Gambar
   Kota Blitar -  Polres Blitar Kota memfasilitasi sebanyak 60 orang pemudik mengikuti program balik mudik gratis 2023 di Terminal Tipe A Patria Kota Blitar, Jumat (28/4/2023). Program balik mudik gratis Polda Jatim ini diselenggarakan oleh Polres Blitar Kota sebagai upaya melayani masyarakat serta memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan dijalan saat mudik. Polres Blitar Kota menyediakan dua bus, masing-masing tujuan Surabaya dan Jakarta. Pemberangkatan balik mudik gratis dilakukan oleh Kapolres Blitar Kota, AKBP Argowiyono didampingi Wali Kota Blitar, Santoso dan Dandim 0808/Blitar, Letkol Inf Sapto Dwi Priyono. Kapolres Blitar Kota, AKBP Argowiyono mengatakan Program ini untuk membantu memfasilitasi masyarakat balik ke tempat kerja setelah mudik ke kampung halaman saat Lebaran. Program balik mudik gratis juga untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan pribadi saat angkutan Lebaran. "Karena Lebaran tahun ini terjadi peningkatan jumlah pemudik yang luar biasa. Kalau semu...

Polda Jatim Gelar Balik Mudik Gratis, Polres Jember Berangkatkan Empat Bus

Gambar
Jember -  Polres Jember memberikan layanan balik mudik gratis sebanyak Empat Armada Bus bagi para pemudik yang akan kembali ke Probolinggo-Pasuruan-Surabaya Layanan balik mudik gratis ini akan disediakan bagi para pemudik yang akan balik mudik pada hari Sabtu,29 April 2023 dari Alun-alun Jember dengan tujuan Terminal Bayuangga,Terminal Baru Pasuruan dan Terakhir Terminal Purabaya Surabaya.  Kapolres Jember, AKBP Hery Purnomo SIK SH mengatakan bahwa layanan Pemberangkatan balik mudik ini disediakan sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kepada masyarakat dalam rangka memudahkan pemudik yang ingin kembali ke Surabaya setelah mudik.  "Kami berharap dengan adanya layanan ini dapat membantu para pemudik untuk kembali ke Surabaya dengan aman dan nyaman," ujarnya. Untuk layanan balik gratis ini, Polres Jember juga menghimbau agar membawa barang seperlunya biar tidak memberatkan pemudik saat kembali ke  Surabaya.  Sementara itu warga Jember antusias ikut program balik m...

Ops Ketupat Semeru 2023, Polisi Berhasil Amankan Tersangka Pembobol Ruko Yang Ditinggal Mudik

Gambar
   Kota Malang –  Media sosial di Kota Malang beberapa waktu lalu sempat dihebohkan dengan aksi pencurian oleh seorang pemuda yang memanfaatkan situasi ruko kosong saat Mudik.  Tak kurang dari seminggu Polsek Klojen Polresta Malang Kota berhasil mengamankan pelaku yang berinisial LN (33). Hal ini disampaikan oleh Kapolsek Klojen Kompol Syabain Rahmad Kusriyanto, S.H. dalam konferensi pers Kamis, (27/4/23). Peristiwa pencurian tersebut terjadi Pada Hari Kamis Tanggal 20 April 2023 Sekira Pukul 12.00 Wib Di Dalam Gudang Resto Cowcow Steak di Jl. Simpang Wilis No.3 Kel. Gadingkasri Kec. Klojen Kota Malang.  Pelaku melaksanakan aksinya saat hari pertama mudik lebaran yang sudah dipastikan pemilik ruko beserta staff libur untuk beberapa hari dalam rangka lebaran 2023. Kapolsek Klojen menerangkan pada hari selasa tanggal 25 april 2023 unit reskrim mendapat informasi dari Polsek Lowokwaru yang telah mengamankan seseorang karena diduga akan melakukan pencurian. Ciri-cir...

Ops Ketupat Semeru 2023, Polres Sampang Siapkan Kapal Polisi dan Alat Keselamatan di Pantai Camplong

Gambar
      Sampang – Mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan di masa liburan lebaran 1444 H tahun 2023, Sat. Polairud Polres Sampang Polda Jatim mendirikan pos Search And Rescue (SAR) di tempat wisata air Pantai Camplong Sampang. Pos SAR yang berada dipinggir Pantai Camplong yang didirikan personil Sat. Polairud Polres Sampang sejak hari Jum’at tanggal 21 april 2023. Pos itu didirikan dalam serangkaian kegiatan Operasi Ketupat Semeru 2023 untuk memberikan layanan Kepolisian kepada masyarakat maupun nelayan yang beraktifitas di pantai selama liburan lebaran Idul Fitri 1444 H/2023. Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH melalui Kasat Polairud Polres Sampang Iptu Catur Rahardjo SH menyampaikan bahwa pendirian Pos SAR tersebut bertujuan untuk mengamankan sekaligus memberikan pelayanan Kepolisian kepada wisatawan agar tidak terjadi kecelakaan air selama masa libur lebaran. "Selain melaksanakan pengamanan dan patroli, petugas jaga juga melakukan himbauan-him...

Cek Pospam Ops Ketupat Semeru 2023, Kapolda Jatim Juga Kunjungi Sejumlah Ponpes di Kediri

Gambar
    KEDIRI - Memastikan arus balik mudik lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 aman dan lancar, Kapolda Jati Irjen Pol.Dr.Toni Harmanto, M.H didampingi para Pejabat Utama Polda Jatim meninjau kembali pos pengamanan ( Pospam) Operasi Ketupat Semeru 2023 di Kediri. Dalam rangkaian kegiatan ini, Kapolda Jatim Irjen Toni juga mengunjungi sejumlah Pondok pesantren ( Ponpes ) yang ada di wilayah Kota Kediri. Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Toni Harmanto,M.H melalui Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto mengatakan, ada tiga Ponpes yang dikunjungi oleh Kapolda Jatim beserta rombongan kemarin Kamis (27/4). Ketiga Ponpes itu adalah Ponpes Lirboyo, Ponpes Assa'idiyyah dan Ponpes Al – Falah di Ploso Mojo Kediri. “Dalam rangka mempererat tali silaturahmi sekaligus mohon dukungan doa agar Jawa Timur tetap aman dan kondusif,”ujar Kombes Dirmanto,Jumat (28/4). Saat mengunjungi Ponpes Al – Falah, rombongan Kapolda jatim diterima oleh Gus Kautsar yang merupakan anak kandung pengasuh Pon...

Ops Ketupat Semeru 2023, Petugas Pasang Tenda Antrian Pemotor di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi

Gambar
      Banyuwangi : Arus balik mudik menuju Pulau Bali tampak mulai mengalami peningkatan. Hal itu terpantau banyaknya antrian kendaraan yang berbaris rapi di area pelabuhan. Petugas di Pos Pelayanan Operasi Ketupat Semeru 2023 Pelabuhan Ketapang pun memasang tenda untuk antrian kendaraan roda dua. Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Deddy Foury Millewa melalui Kapolsek Kawasan Pelabuhan Tanjungwangi (KPT) AKP A  Ali Masduki mengatakan pemasangan tenda ini agar para pemudik yang akan kembali ke tempat perantauan di Bali bisa lebih nyaman. "Agar saat antri mereka tidak kepanasan ataupun kehujanan," ujarnya, Rabu (26/4). Ia menyebut kenaikan signifikan terjadi pada kendaran roda dua, penumpang dan juga kendaraan kecil atau kendaraan pribadi. Berdasarkan data produksi PT. ASDP Indonesia Ferry Ketapang, Banyuwangi, selama 24 jam terakhir yakni periode 26 April 2023 pukul 08.00 WIB, hingga 27 April 2023 sampai pukul 08.00 WIB jumlah penumpang yang menyeberang ke Bal...

Pengamanan Lebaran 2023 Dinilai Sukses, Ustadz Anas Fauzie Beri Apresiasi Polda Jatim

Gambar
    KOTA MALANG - Suksesnya Polri khususnya jajaran Polda Jatim dalam mengawal jalannya perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2023 mendapatkan apresiasi dari Pengasuh Ponpes Arrozaq Jabung Malang, Ustadz Dr. K.H. Anas Fauzie, S. Ag., M. Pd . Apresiasi itu diucapkan dalam wawancara singkat Ustadz Anas Fauzie yang juga Kepala KUA Lowokwaru Kota Malang pada Rabu ( 26/4) kemarin. “Apa yang sudah dilaksanakan oleh pihak Kepolisian mulai dari awal Ramadhan hingga lebaran Idul Fitri 1444 H, patut kita apresiasi,” ujar Ustadz Anas Hal itu menurut Kepala KUA Lowokwaru Kota Malang ini dapat dilihat dari ditandainya para pemudik dapat merasakan aman di sepanjang jalan dengan lancarnya lalulintas oleh rekayasa pengaturan pihak kepolisian. “Termasuk kita para umat Muslim bisa melaksanakan ibadah dari puasa Ramadhan hingga melaksanakan sholat ied dengan qusuk dan nyaman,”ujarnya. Pengasuh Ponpes Arrozaq Jabung Malang ini mengakui, bahwa se...

Polres Gresik Siapkan 4 Bus Tujuan Semarang dan Jakarta Untuk Balik Mudik Gratis

Gambar
      GRESIK - Mewujudkan pelayanan yang maksimal Polres Gresik jajaran Polda Jatim menyiapkan empat armada bus untuk Balik Mudik Gratis bagi warga Gresik dengan tujuan Semarang hingga Jakarta. Hal itu seperti disampaikan oleh Kapolres Gresik AKBP Aditya Panji Anom melalui Wakapolres Gresik  Kompol Erika Purwana Putra di Mapolres Gresik, Kamis (27/4). “Kami fasilitasi bagi warga Gresik yang akan kembali ke tempat kerjanya di Semerang hingga Jakarta, sudah kami siapkan 4 bus gratis,”ujar Kompol Erika. Menurut Kompol Erika, program Balik Mudik Gratis Polda Jatim ini juga dilaksanakan oleh seluruh Polres yang ada di jajaran Polda Jatim termasuk Polres Gresik. “Program Balik Mudik Gratis Polda Jatim ini salah satu rangkaian Operasi Ketupat Semeru 2023 di hari raya Idul Fitri 1444 H/2023,”jelas Kompol Erika. Bagi warga Gresik, lanjut Kompol Erika bisa segera mendaftarkan diri untuk mengikuti program balik mudik gratis ini dengan cara datang ke Pos pengaman...

Polres Nganjuk Kembalikan Motor Hasil Operasi Saat Ramadhan, Berikut Persyaratannya

Gambar
  Nganjuk – Bak bengkel dadakan, lapangan apel Polres Nganjuk dipenuhi ratusan motor yang sedang diperbaiki pemiliknya. Ratusan motor tersebut adalah hasil penindakan dalam Operasi Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) bulan lalu oleh Polres Nganjuk. “Kita kembalikan ke pemiliknya mulai hari ini namun dengan syarat membawa STNK dan bukti kepemilikan dan mengembalikan motor sesuai standart pabrikan,” Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K, Rabu (26/4). Selain itu lanjut Kapolres Nganjuk, bagi pemilik wajib membuat surat pernyataan diatas meterai yang ditandatangani oleh, orang tua, Kades, Kapolsek dan Danramil  setempat. “ Bagi pelanggar dibawah umur wajib didampingi orang tua,”tegas AKBP Muhammad. AKBP Muhammad menjelaskan dari pelaksanaan KRYD selama 7 hari menjelang Ramadhan 1444 H pihaknya mengamankan kendaraan bermotor trutama R2 yang tidak sesuai spek tek terutama pemakai knalpot brong sebanyak 300 unit. Ia menambahkan efek yang ditimbulkan dari kegiata...

Polres Bondowoso Siapkan Armada Untuk Balik Mudik Gratis Tujuan Surabaya

Gambar
      Bondowoso - Polres Bondowoso yang merupakan jajaran Polda Jatim menyediakan pelayanan bus gratis untuk warga Kabupaten Bondowoso yang akan balik mudik lebaran Idul Fitri 1444 H/2023. Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko, S.I.K. M.Si melalui Kasat Lantas Polres Bondowoso AKP Suryono, S.Sos mengatakan progam balik mudik gratis ini dalam rangka menyukseskan Operasi Ketupat Semeru 2023. Selain itu juga merupakan wujud kepedulian Polres Bondowoso untuk memudahkan warga Kabupaten Bondowoso yang akan balik mudik setelah merayakan lebaran di kampung halamannya. “Menindak lanjuti arahan dari bapak Kapolda Jatim, kami siapkan armada bus untuk masyarakat yang akan balik mudik tujuan Surabaya,”ujar AKP Suryono, Rabu (26/4). Untuk pendaftaran, masyarakat bisa menghubungi secara langsung lewat kontak person yang telah disediakan, maupun datang ke pos pelayanan Operasi Ketupat Semeru 2023. “Kami buka pendaftaran melalui hotline 0852 2122 1933, ”ujar AKP Suryono. Syarat pe...

Hari ke 9 Operasi Ketupat Semeru 2023, Fatalitas Korban Laka di Jatim Menurun 30 Persen

Gambar
      SURABAYA - Pada Operasi Ketupat Semeru 2023, Fatalitas kecelakaan di wilayah hukum Polda Jawa Timur yang mengakibatkan korban meninggal dunia tercatat mengalami penurunan 30 persen. Hingga berita ini ditulis, tercatat 30 korban, sedangkan tahun 2022 lalu, tercatat 42 korban meninggal akibat kecelakaan lalu lintas. Padahal mobilitas warga pada masa Operasi Ketupat Semeru 2023 ini tergolong mengalami kenaikan drastis dibanding  tahun 2022 yang masih diberlakukan pembatasan sosial mengingat masih pandemi Covid -19. Hal tersebut seperti disampaikan oleh Direktur Lalu lintas ( Dirlantas ) pada Direktorat Lalu lintas (Ditlantas) Polda Jatim, Kombes Pol M Taslim Chairuddin, didampingi Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto di Mapolda Jatim, Rabu (26/4/2023). Ia mengakui, jumlah angka kecelakaan selama Operasi Ketupat Semeru 2023 sempat mengalami peningkatan sejumlah 626 kejadian. Jumlah tersebut meningkat 10,5 persen atau selisih 66 kejadian, diband...

Polres Trenggalek Siapkan Bus Balik Mudik Gratis Tujuan Surabaya

Gambar
    Trenggalek – Polda Jawa Timur menyelenggarakan program Balik Mudik Gratis bagi masyarakat yang akan kemabali ke rantaunya setelah berlibur lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 dengan menyiapkan 150 unit armada Bus. Hal itu juga diikuti oleh seluruh Polres jajaran Polda Jatim termasuk Polres Trenggalek yang menyiapkan armada Bus Balik Mudik Gratis dari Trenggalek menuju Surabaya. Kapolres Trenggalek AKBP Alith Alarino, S.I.K. mengungkapkan, progam balik mudik gratis ini selain dalam rangka menyukseskan Operasi Ketupat Semeru 2023. Selain itu juga merupakan wujud kepedulian Polres Trenggalek untuk memudahkan warga asal Trenggalek yang akan balik setelah beberapa hari ini merayakan lebaran. “Iya betul, bagi masyarakat Kabupaten Trenggalek yang akan balik bisa mengikuti balik mudik bersama Polres Trenggalek. Kota tujuan Surabaya. Semuanya gratis.”ujar AKBP Alith,Rabu (26/4). Bagi masyarakat yang berminat, pendaftaran balik mudik gratis ini akan diberangkatkan pada ha...

Polrestabes Surabaya Buka Hotline Pendaftaran Balik Mudik Gratis Tujuan Jakarta, Siapkan Dua Bus

Gambar
    Surabaya - Polrestabes Surabaya Polda Jatim berikan kemudahan bagi warga Surabaya yang ingin mudik balik gratis menuju Ibu Kota Jakarta. Polrestabes Surabaya membuka pendaftaran bagi warga yang ingin balik gratis setelah mudik Lebaran 2023. Pendaftaran balik mudik gratis telah dibuka mulai pada Senin 24 April 2023 dan akan diberangkatkan pada Jumat tanggal 28 April 2023. Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Pasma Royce melalui Kasat Lantas AKBP Arif Fazlurrahman menerangkan, layanan balik mudik gratis ini adalah upaya kepolisian membantu masyarakat untuk kembali ke tempat rantaunya. “Menindaklanjuti arahan dari bapak Kapolda Jatim, kami siapkan armada bus untuk masyarakat yang akan balik mudik ke Jakarta,”ujar AKBP Arif,Rabu (26/4). Untuk pendaftaran, masyarakat bisa menghubungi secara langsung lewat kontak person yang telah disediakan. “Kami buka pendaftaran melalui hotline 0821-4089-4415 yang akan dilayani oleh Aipda Rachmad, ”ujar AKBP Arif. Masih kata AKBP Arif ...

Polres Ngawi Berangkatkan 6 Bus Balik Mudik Gratis Tujuan Jakarta

Gambar
    NGAWI – Upaya melayani masyarakat yang terbaik terus diupayakan oleh pihak Kepolisian. Selain memberikan jamainan keamanan dan kenyamanan di jalan saat mudik pekan lalu, kini kembali Polda Jatim menyediakan angkutan gratis untuk balik mudik. Seperti halnya dilaksanakan oleh Polres Ngawi yang merupakan jajaran Polda Jatim ini. Pihaknya memberangkatkan enam unit armada bus untuk mudik balik secara gratis bagi warga Ngawi yang akan kembali ke Jakarta. Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H. melalui Wakapolres Ngawi Kompol Haryanto, S.H., S.I.K., M.M.,.mengatakan program Balik Mudik Gratis oleh Polda Jatim dan jajaranya ini adalah salah satu rangkaian Operasi Ketupat Semeru 2023. “Operasi Ketupat Semeru 2023 ini adalah operasi kemanusiaan yang mana kami berupaya memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat pada masa lebaran Idul Fitri 1444 H/2023,” ujar Kompol Haryanto usai memberangkatkan 6 Unit bus di terminal Ketonegoro Ngawi, Rabu (26...

Kapolres Probolinggo Berangkatkan Dua Bus Balik Mudik Gratis

Gambar
    PROBOLINGGO - Rangkaian Operasi Ketupat Semeru 2023 yang merupakan operasi kemanusiaan Polda Jatim dengan tema Mudik Aman Mudik Berkesan juga dilaksanakan oleh Polres Probolinggo jajaran Polda Jatim. Kali ini dengan memberangkatkan dua unit armada bus gratis untuk warga masyarakat Kabupaten Probolinggo yang akan balik mudik setelah merayakan Idul Fitri 1444 H/2023 di kampung halamannya. Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Khadafi dengan didampingi Kasat Lantas AKP M. Sapari mengatakan, program Balik Mudik Gratis ini adalah program layanan dari Polda Jatim untuk warga masyarakat. “Menindaklanjuti arahan dari bapak Kapolda Jatim, kami Polres Probolinggo menyediakan dua unit bus untuk balik mudik gratis bagi warga Kabupaten Probolinggo, dan sudah kami berangkatkan, “ujar AKBP Arsya usai melepas rombongan balik mudik gratis di Mapolres Probolinggo, kemarin Selasa (25/4). Kapolres Probolinggo juga mengungkapkan bahwa kegiatan mudik gratis ini dalam rangka member...

Polres Sampang Siapkan 2 Bus Untuk Balik Mudik Gratis Tujuan Surabaya dan Jakarta

Gambar
    Sampang – Bagi warga masyarakat wilayah Kabupaten Sampang yang akan balik mudik lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 dengan tujuan Surabaya dan Jakarta, Polda Jatim melalui Polres Sampang sudah menyiapkan angkutan gratis. Ada dua unit bus gratis yang disiapkan untuk warga Sampang. Hal ini seperti dikatakan oleh Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH melalui Kasat Lantas Polres Sampang AKP T. Yudho Prastyawan SH, Rabu (26/4). “Program Balik Mudik Gratis ini dari Polda Jatim yang memberikan kemudahan pemudik yang akan balik menuju Surabaya dan Jakarta sesuai perintah bapak Kapolda Jatim Irjen Pol. Dr.Toni Harmanto,” jelas AKP Yudho. “Mudik Balik Gratis” lanjut AKP Yudho akan dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 28 April 2023 pukul 09.00 Wib dan diberangkatkan langsung oleh Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH dari Mapolres Sampang. Lebih lanjut “Mudik Balik Gratis” Polres Sampang menurut AKP Yudho merupakan salah satu bentuk nyata pelayanan Polri kepada mas...

Polisi dan Tim Basarnas Berhasil Selamatkan Tiga Warga Yang Terseret Ombak di Pantai Payangan Jember

Gambar
    Jember – Pantai selatan di Desa Sumberjo Ambulu Jember kembali memakan korban. Empat wisatawan yang berlibur di pantai tersebut terseret ombak, kemarin pada Selasa (25/4/2023). Mereka adalah Doni, Putri (13 ), Fitri ( 17), Dani ( 17) asal Kecamatan Kalisat dan Kecamatan Silo. Beruntung dari 4 wisatawan yang tenggelam 3 diantarnaya yakni Fitri, Putri dan Dani berhasil diselamatkan oleh Tim Basarnas, Polisi dan BPDB yang dipimpin langsung oleh Kapolres Jember AKBP. Hery Purnomo SIK. SH. Kapolres Jember, Hery Purnomo menyatakan, bahwa 3 wisatawan yang berhasil diselamatkan, langsung dilarikan ke Puskesmas Sabrang, sedangkan 1 wisatawan masih dalm pencarian. “Tadi ada 4 pengunjung pantai payangan yang terseret ombak dan tenggelam, 3 berhasil kami selamatkan, dan lansung kami larikan ke PKM Sabrang untuk mendapatkan perawatan, sedangkan 1 pengunjung atas nama Doni masih dalam pencarian,” ujar Kapolres Jember AKBP. Hery Purnomo. AKBP Hery menjelaskan, bahwa kondis...

Kapolda Jatim Cek Lokasi Wisata, Pastikan Pengunjung Terjamin Keamanannya

Gambar
    SURABAYA - Memastikan kondisi lokasi wisata yang ada di Surabaya aman dan nyaman dikunjungi masyarakat pada libur lebaran 2023, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr.Toni Harmanto,M H bersama Pejabat Utama Polda Jatim melakukan pengecekan di beberapa tempat wisata di Jawa Timur. "Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan wahana yang di sajikan kepada masyarakat dalam keadaan aman dan tidak membahayakan," ujar Irjen Toni saat melakukan pengecekan di Kenjeran Park Surabaya, Minggu (23/4). Kapolda Jatim menegaskan bahwa Polda Jatim juga fokus ke jalur - jalur menuju wisata dengan menyiapkan pola-pola pengaturan lalu lintas. "Biasnya ke jalur mudik juga ditempat-tempat objek wisata yang dikunjungi wisatawan, jadi hal ini tak luput dari atensi kita," kata Irjen Toni. Kapolda Jatim juga melakukan pengecekan di wahana seluncur kolam renang yang pernah terjadi insiden, namun wahana tersebut saat ini sudah tidak di fungsikan. "Kami tahu pernah ada insiden d...

Hari Kedua Lebaran, Polresta Malang Kota Siapkan Pola Pengaturan Lalin Antisipasi Peningkatan Volume Kendaraan

Gambar
    Kota Malang - Memasuki hari kedua Lebaran, Minggu, ( 23/4/23 ), Satlantas Polresta Malang Kota telah mempersiapkan berbagai skema dan langkah Antisipasi  guna menghadapi kemungkinan Peningkatan Volume Kendaraan yang masuk wilayah Kota Malang dalam rangka libur lebaran Idul Fitri 1444 H. Berbagai langkah Antisipasi yang telah di siapkan diantara nya penambahan jumlah Personel yang lokasi - lokasi yang di Prediksi mengalami peningkatan volume kendaraan. Selain itu juga menyiapkan skema rekayasa lalulintas seperti pengalihan arus lalulintas semua di lakukan guna memastikan arus dalam libur lebaran di Kota Malang dapat berjalan tertib  aman dan lancar. Hal itu seperti disampaikan Kapolresta Malang Kota melalui Kasatlantas Polresta Malang Kota, Kompol Akhmad Fani Rakhim, Minggu (23/4). Wilayah yang di Prediksi akan mengalami peningkatan volume kendaraan meliputi dari arah utara, Jl. A.Yani, Blimbing, dari arah Selatan Jl. Raya Tlogo Mas, Lowokwaru, untuk...

Polres Madiun Kota Pasang Separator, Cegah Kemacetan Arus Mudik Lebaran

Gambar
  KOTA MADIUN |Mengantisipasi  kemacetan dan penumpukan kendaraan,  Satuan Lalu lintas Polres Madiun Kota bersama Polsek Manguharjo melaksanakan pemasangan sparator dibeberapa titik rawan macet. Pemasangan sparator tersebut guna antisipasi kepadatan arus mudik  dan arus balik Lebaran 2023 yang memasuki kota Madiun. Lokasi pemasangan sparator ada di Simpang 3 Jalan Yos Sudarso - Jalan Prambanan, Simpang 3  Jalan Gajahmada - Jalan Urip Sumoharjo dan Perlintasan Rel Kereta api Sukosari serta titik titik kemacetan lainnya. Kasat Lantas AKP Vista Dwi Pujiningsih melalui Kanit Lantas Polsek Manguharjo IPTU Sarwitoto mengatakan, pemasangan sparator ini sebagai pemisah jalan sisi kanan dan kiri dan arah dari Jalan Prambanan agar langsung belok kiri Jalan Yos Sudarso. "Ini sangat efektif memangkas waktu antrian saat melintasi traffic light setelah pemasangan ini fungsi traffic ligt hanya menyala lampu kuning saja, "kata Iptu Sarwitoto, Rabu (19/4). Dengan pemasangan blo...

Kunjungi Polda Jatim, Kompolnas Pantau Pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2023

Gambar
    SURABAYA - Komisioner Kompolnas Irjen Pol ( Purn) Drs. Muji Hartanto dan Dr Wahyu R, memberikan apresiasi pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2023 oleh Polda Jatim beserta jajarannya. Disambut Irwasda Polda Jatim Kombes Pol M Aris, Apresiasi disampaikan saat Komisioner Kompolnas mengunjungi Mapolda Jatim dan memantau di beberapa Pos Pengamanan ( Pospam) dan Pos Pelayanan ( Posyan) Ops Ketupat Semeru 2023 di Jawa Timur. "Iya, kedatangan kami untuk memantau pelaksanaan Operasi Ketupat 2023 di Jawa Timur yang dilaksanakan oleh rekan - rekan Polda Jatim beserta seluruh jajaran," ujar Drs. Muji Hartanto di Mapolda Jatim , Rabu (19/4). Menurutnya pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2023 oleh Polda Jatim sudah betul - betul dipersiapkan dan dikoordinasikan dengan stakeholder yang ada. Hal itu kata Drs. Muji Hartanto terlihat dari beberapa Pospam dan Posyan yang sudah dipersiapkan di beberapa titik yang dianggap perlu. Selain itu lanjut Drs. Muji Hartanto, Polda Jat...

Polres Tulungagung Berbagi Bantuan, Warga Plandaan Senang

Gambar
      TULUNGAGUNG – Kepedulian Polri dalam hal ini Polres Tulungagung jajaran Polda Jatim kepada masyarakat yang kurang mampu terus tingkatkan dengan berbagi berkah di bulan Ramadhan. Kali ini kegiatan berbagi bantuan sosial menyasar warga di Desa Plandaan, Kecamatan Kedungwaru, Kabupaten Tulungagung. Paket sembako dibagikan dan di khususkan untuk warga yang memang dinilai layak diberi bantuan yang sebelumnya telah dilakukan pemetaan oleh para Bhabinkamtibmas setempat yang bekerjasama dengan pemerintah Desa. Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto, SIK, MH melalui Kasihumas IPTU Moh. Anshori, SH mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka kepedulian Polri kepda sesama khususnya pada bulan Ramadhan 1444 H. “Setiap hari secara bergantian, wilayah yang dipilih karena layak untuk mendapatkan bantuan sosial”, terangnya, Selasa (18/4). Kegiatan yang dilaksanakan juga di manfaatkan personil sambil memberikan himbauan Kamtibmas kepada warga masyarakat setempat. “An...

Polresta Sidoarjo Sediakan Mudik Bareng Gratis

Gambar
    SIDOARJO - Polresta Sidoarjo peduli keselamatan pemudik. Dengan menyediakan layanan mudik bareng gratis untuk pemberangkatan pada 18 April 2023 dari Terminal Purabaya, Bungurasih, Waru. Informasi tersebut disampaikan Kapolresta Sidoarjo Komisaris Besar Polisi Kusumo Wahyu Bintoro, saat bersilaturahmi dengan awak media, Minggu (16/4/2023). “Pemberangkatan mudik bareng gratis dari kami pada 18 April 2023 dari Terminal Purabaya. Karena kuotanya terbatas, silahkan masyarakat yang hendak mudik segera mendaftar ke unit Kamsel Satlantas Polresta Sidoarjo tanpa dipungut biaya,” kata Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro. Sebagai wujud kepedulian Polri akan keselamatan dan kelancaran pemudik, karenanya Polresta Sidoarjo memfasilitasi dengan menyediakan armada mudik bareng secar gratis. “Peserta juga akan mendapatkan bingkisan lebaran, takjil dan makanan untuk berbuka puasa,” tambahnya. Adapun tujuan mudik yang disediakan Polresta Sidoarjo antara lain, Solo, Madiun, Nganju...

Kapolda Jatim Membuka Secara Resmi Gerai Layanan SIM dan SKCK

Gambar
    SURABAYA - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr.Toni Harmanto didampingi Waka Polda Jatim Brigjen Pol Akhmad Yusep Gunawan dan Dirlantas Polda Jatim, Kombes Pol M Taslim Chairuddin, membuka secara langsung Launching gerai SIM Pasar, yang dilaksanakan di Kaza mal Surabaya, Selasa (18/4/2023). Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni Harmanto, dalam sambutannya menyampaikan, dibukanya gerai SIM Pasar diharapkan dapat lebih memudahkan masyarakat mendapatkan pelayanan Kepolisian dalam hal ini mengurus SIM. Hal tersebut lanjut Kapolda Jatim merupakan bagian wujud upaya jajaran Polda Jatim sesuai dengan kebijakan Presiden dan Kapolri yang terus memberikan ruang bagi pelayanan publik agar lebih murah, cepat dan sederhana. "Aktualisasi yang dilakukan oleh jajaran Polrestabes yang didukung Dirlantas semoga menjadi embrio bagi tempat tempat lain. Karena sentuhan di dua Kecamatan Surabaya Timur dan Utara, menjadi potensi apalagi disini menjadi sentral salah satu pusat pasar tradi...

Jelang Lebaran, Tim Satgas Pangan Polda Jatim Pastikan Bapokting Aman

Gambar
    SURABAYA - Hingga menjelang lebaran Idul Fitri 1444 H/2023, Satgas Pangan Polda Jatim bersama dinas terkait terus melakukan pemantauan stok bahan pokok penting ( bapokting) di sejumlah pasar yang ada di Surabaya. Selain memantau persediaan bapokting, Tim Satgas Pangan juga memantau harga yang ada di pasaran. Kasatgasda Pangan Polda Jatim, Kombes Pol Farman mengatakan dalam pemantauannya selama ini, kondisi bapok di pasar-pasar yang ada di Kota Surabaya dan Jawa Timur pada umumnya dalam kondisi aman. Menurutnya ada pergerakan harga pada komoditi daging ayam dan daging sapi,tetapi secara umum harga tersebut masih dalam batas normal atau terkendali. “Alhamdulilah stok dalam kondisi aman dan stabil serta pada dasarnya memang secara keseluruhan harganya masih normal,” ujar Kombes Farman, Senin (17/4) Kasatgasda yang juga Direskrimsus Polda Jatim itu menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan pemantauan bapokting hingga Idul Fitri nanti. "Kita akan terus memantau...

Gratis, Polres Malang Perbolehkan Masyarakat Titip Kendaraan di Kantor Polisi Saat Ditinggal Mudik

Gambar
    MALANG - Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, memberikan fasilitas bagi warga Kabupaten Malang yang akan mudik ke kampung halaman untuk menitipkan kendaraannya di Polres maupun Polsek terdekat. Penitipan kendaraan tidak dipungut biaya alias gratis. Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana mengatakan, langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk mengantisipasi aksi kejahatan terutama pencurian selama masa libur Lebaran dan Idul Fitri 1444 H. “Mulai hari ini kami membuka dan menerima kendaraan, bagi pemudik yang ingin menitipkan kendaraannya pada saat ditinggal mudik,” kata AKBP Putu saat ditemui di Polres Malang, Senin (17/4/2023). Kapolres menambahkan, ada 32 lokasi yang dapat dipilih oleh masyarakat untuk menitipkan kendaraan miliknya. Lokasi tersebut berada di dalam mako Polres Malang, Pos Pantau karanglo Singosari, dan seluruh Polsek di wilayah Kabupaten Malang. Kepolisian berupaya menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat yang melakukan perjalanan atau a...

Polres Lamongan Berhasil Mengungkap Penimbunan BBM Bersubsidi di Wilayah Pantura

Gambar
    Lamongan - Sebagai upaya maksimal guna pencegahan penimbunan BBM Bersubsidi, Polres Lamongan terus berinisiatif melakukan pengawasan agar praktek penimbunan BBM subsidi tidak terjadi di wilayah Lamongan. Terbukti pada Februari 2023 lalu, Polres Lamongan berhasil mengungkap kasus penimbunan solar dari 3 SPBU yaitu di Kecamatan Brondong, Paciran, dan Kemantren. Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha,  S.I.K., M.Si menjelaskan dalam kasus tersebut telah menetapkan satu tersangka. " Bulan Februari kemarin kami mengungkap kasus penimbunan solar dan menetapkan NA warga Sedayu lawas Kecamatan Brondong sebagai tersangka." ungkap Kapolres Lamongan melalui Kasat Reskrim Polres Lamongan AKP Christian Kosasih, S.I.K. Selain itu Polres Lamongan juga terus memasifkan penyelidikan soal info dugaan penimbunan BBM oleh oknum nelayan maupun pihak terduga lainnya. Satreskrim Polres Lamongan juga intens mengedukasi, memberi himbauan serta meningkatkan pengawasan d...

Ramadhan Berkah, Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Timur Berbagi Takjil Untuk Warga Ngawi

Gambar
  NGAWI,  Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Timur, Yesika Toni didampingi Kapolda Jatim Irjenpol Dr Toni Harmanto, M.H., membagikan takjil gratis kepada masyarakat Ngawi, pada Jumat (14/4/2023). Kegiatan yang dilaksanakan di depan gedung Bhayangkari Ngawi Jl. Bernadip Kelurahan Margomulyo tersebut disambut antusias warga khususnya kaum hawa.   Turut serta membagikan 300 (tiga ratus) paket takjil yang Ketua Bhayangkari Cabang Ngawi,Famella Dwiasi didampingi Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H., bersama para pejabat utama Polda Jatim.  "Semoga takjil ini bermanfaat untuk buka puasa nanti dan berkah untuk kita semua," tutur Yesika Toni kepada salah satu penerima takjil. Pelaksanaan pembagian takjil gratis ini dilakukan oleh Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Timur  dan rombongan setelah pembukaan festival Bazar Ramadan Bhayangkari Cabang Ngawi, yang bertujuan meningkatkan perekonomian warga. Sebagai informasi, kegiatan sosial pembagian takjil grat...

Polda Jatim Siapkan Skema Lalulintas Antisipasi Kemacetan Arus Mudik

Gambar
      SURABAYA - Ditlantas Polda Jatim telah menyiapkan skema penanganan kemacetan dan menekan angka kecelakaan lalu lintas (laka lantas) saat mudik dan balik Lebaran 2023 nanti. Salah satunya dengan menyiapkan Tim Khusus (Timsus) Urai pada jalur-jalur arteri. Hal itu seperti disampaikan oleh Direktur Lalu Lintas ( Dirlantas ) pada Direktorat Lalu Lintas ( Ditlantas ) Polda Jatim, Kombes Pol M Taslim Chairuddin kemarin, Kamis (13/4). Kombes Pol M Taslim Chairuddin menyebut, pada lebaran 2023 akan ada lebih kurang 24 juta orang yang masuk ke Jawa Timur. Ia pun membaginya menjadi jalur arteri dan jalur tol. Untuk jalur tol, ia tidak mempersoalkan sebab jumlah pemudik hanya tersisa 19%. Sehingga kapasitas jalan diprediksi masih menampung. "Yang jadi persoalan ini jalur arteri, setelah keluar tol seakan-akan bottleneck atau kemacetan," ungkap Kombes Taslim. Oleh karenanya pihak Ditlantas Polda Jatim menyampaikan kepada jajaran supaya dibentuk Tim Urai. “Masing-mas...

Polda Jatim Bantah Telah Menetapkan Tersangka Nenek Tua Renta Terkait Sengketa Yayasan BMA

Gambar
    Surabaya - Kasubdit II Perbankan Ditreskrimsus Polda Jatim, AKBP Silvia Puspasari menegaskan nenek tua renta atau terlapor Yuli Puspa, belum berstatus tersangka, melainkan masih diperiksa sebagai saksi dalam kasus sengketa Yayasan Budi Mulia Abadi (BMA). "Jadi kami sampaikan bahwa memang benar Direktorat Tindak Pidana Kriminal Khusus dalam hal ini Subdit Perbankan, menangani perkara dengan pelapor saudara Roy Saputra Wijoyo," jelas AKBP Silvia Puspasari dihadapan awak media di Polda Jatim,kemarin Kamis (13/4/23). AKBP Silvia menjelaskan bahwa Yasmin selaku pengurus yayasan BMA telah melakukan pemecatan secara sepihak terhadap Roy. "Sedangkan, perkara yang dilaporkan, pada tahun 2013 saudara Roy bekerja di Yayasan Sosial Budi Mulia Abadi, kemudian pada 30 Desember 2021, yang bersangkutan dipecat sepihak oleh pengurus yayasan, dalam hal ini oleh Bapak Yamin," ungkapnya. Karena pemecatan secara sepihak, yang bersangkutan mengadu hanya menerima gaji, se...